-->

Bukti Ronaldo (CR7) Menjadi Terbaik Daripada Messi

Apa benar kalo Ronaldo (CR7) Menjadi Terbaik Daripada Messi? Nah, dalam dunia sepakbola modern ini tentu tidak lepas dari hangatnya persaingan dua pemain bertalenta beda benua yang satu ini. Ya, Cristiano Ronaldo si jendral lapangan negeri Seleccao das Quinas versus Lionel Messi El Messiah-nya negeri Tango. Keduanya mencetak lebih banyak gol dalam satu musim dari pada kebanyakan pemain lainnya.

Dalam hal ini umumnya jumlah gol yang menjadi tolok ukur siapa yang terhebat diantara keduanya. Namun pada dasarnya permainan sepakbola bukanlah tentang permainan individu melainkan permainan tim yang menjadi kunci kesuksesan sebuah tim sepak bola tersebut.

Maka sebuah kesuksesan yang dicapai seorang pemain tidak lepas dari bantuan dari rekan-rekan setimnya. Berikut alasan-alasan yang membuktikan CR7 lebih baik dari La Pulga.

1) Ronaldo Memiliki Koleksi Gol Internasional yang Lebih Banyak Ketimbang Messi

Messi memang moncer bersama klubnya Barselona, namun tidak demikian ketika dia membela negaranya. Berdasarkan data yang ada bahwa Messi mengoleksi 37 gol dalam 83 kemunculannya di timnas Argentina.

Bandingkan dengan Ronaldo yang telah menceploskan 49 gol ke gawang musuh selama 110 penampilannya bersama timnas Portugal. Empat gol terbarunya berkat penampilan negaranya di Piala Dunia Brasil yang lalu, meskipun pada akhirnya Portugal gagal di fase grup.

2) Sundulan Ronaldo Lebih Sering Menjebol Gawang Lawan Dari Pada Messi

Untuk bisa dianggap sebagai pemain terbaik pada generasinya, seorang pesepak bola harus memiliki skill yang komplit.

Tidak hanya lincah menggocek bola ataupun berlari kencang namun juga memiliki satu set kemampuan yang mampu membahayakan musuh dalam posisi apapun.

Di sinilah keunggulan Ronaldo dibuktikan, yang mana dengan postur tubuhnya yang tinggi sebagai pemain depan makin mengkilapkan aksinya dengan sundulan-sundulan yang mematikan.

Sampai akhir musim 2013/2014 La Liga saja, super star Portugal itu telah mencetak 60 gol dengan kepalanya dibandingkan dengan Messi yang hanya mampu melakukannya sebanyak 14 kali saja.

3) Ronaldo (CR7) Punya Tendangan Geledek yang Mematikan

Salah satu aset utama Ronaldo dalam menambah pundi-pundi golnya adalah bagaimana cara dia mengeksekusi bola mati. Ya, pemain yang satu ini memang pantas jika dijuluki dengan dewanya tendangan bebas.

Bayangkan saja setiap kali pria satu ini mendapatkan kesempatan menendang bola-bola mati, saat itu pula hampir bisa dipastikan tendangannya akan berujung dengan gol. CR7 telah membukukan 41 gol dari tendangan bebas di semua ajang, sedangkan Messi baru menciptakan 15 gol dari tendangan bebasnya.

4) Gol Per Menit Ronaldo Lebih Besar

Sejak didatangkan dari Manchester United pada tahun 2009 silam, persaingan antara CR7 dengan El Messiah telah dimulai. Saling mengejar dalam mencetak gol sebanyak mungkin dibandingkan dengan pemain lainnya adalah hal mendasar yang mereka tontonkan.

Secara statistik CR7 memiliki rasio gol sebanyak satu gol setiap 79 menit permainan sedangkan Messi butuh 10 menit lebih lama untuk melakukan hal yang sama yang Ronaldo lakukan.

5) CR7 Pemilik Gelar Sepatu Emas di Dua Liga yang Berbeda

Sebenarnya Ronaldo telah bermain di tiga liga Eropa yang berbeda. Berdasarkan rasa haus untuk terus mencetak gol maka ia telah memenangkan penghargaan untuk pencetak gol terbanyak Eropa pada dua kesempatan di liga terpisah.

Penghargaan pertamanya dia dapatkan ketika masih berseragam MU pada tahun 2007/2008 yang mencetak 31 gol dalam semusim bersama klub Manchester tersebut. Sedangkan gelar kedua dia peroleh bersama klub yang dibelanya sekarang Real Madrid pada tahun 2010/2011 yang mengemas 40 gol dalam semusim.

Bagaimana? apakah Anda setuju dengan kehebatan CR7 di atas dan percaya bahwa Ronaldo memang lebih baik dari Messi?

0 Response to "Bukti Ronaldo (CR7) Menjadi Terbaik Daripada Messi"

Post a Comment

Mohon berkomentar yang sesuai dengan pembahasan artikel. Jangan gunakan link aktif, dilarang promosi/spam gak jelas!
Komentar kamu bakal dimoderasi sebelum diterbitkan.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel